Psikologi harga by Signal4ex

27/03/2008 19:11

 

PSIKOLOGI HARGA:

(By Yusuf Rizal a.k.a. Signal4ex)

 

 

Lesson. 1

 

Psikologi Harga yang saya maksud dan saya ciptakan sebagai berikut :

 

1. Pergerakan Harga mengenal alamat

2. Pergerakan Harga Selalu Berulang

3. Pergerakan Harga dan Perlakuannya

 

Penjelasan :

1. Pergerakan Harga mengenal alamat

 

Contoh : Saya mau pergi ke kampus atau ke kantor, saya mengetahui persis alamatnya, minimal letak bangunannnya berada di jalan apa atau berdekatan dengan apa. Saya tahu persis dan bisa membayangkan letaknya dimana. atau anda selalu ke forum ini , anda tahu alamat web site ini (www.indofx-trader.net), anda hapal sekali dan bisa membayangkan isi yg berada didalamnya (forum),

 

Seperti halnya forex atau yg sejenisnya, kemampuan mengenal letak harga dalam sebuah trend serta area-areanya wajib diketahui dan langsung harus tahu dalam 1 menit itu juga. Alamat disini adalah bayangan yang sudah digariskan dalam satu hari , atau dalam satu minggu dsbnya. Saya tahu persis jika jam segini harga akan turun/naik karena ..... dan karena.... (alamatnya jelas).

 

Saya tahu persis GBP/USD pada hari jumat tanggal 11 Januari 2008 itu mempunyai alamat : Daerah Beli 1.9567 or Higher atau saya akan sell dibawahnya 1.9550 dibawahnya, bila semua Indikator berada diatas 1.9567 dan menunjukan itu, di kepala saya yg saya ingat adalah buy terus......,

 

Indikator akan bekerja terhadap alamat yg diberikan, bila alamat sudah jelas, contoh jika anda ingin ke kantor atau kampus, indikator apa yg anda pakai (motor, mobil atau pesawat terbang ?), jika memang anda merasa nyaman dengan motor dengan pertimbangan nyaman silahkan dan lihat, apa mempunyai kemampuan untuk mengantar kita ke alamat yg sudah ada dibayangan ?

 

Kemampuan merumuskan bayangan/alamat dari pergerakan harga juga banyak disediakan :

1. Bisa dengan Fibonanci

2. Bisa dengan Eliot Wave

3. Bisa dengan Linear Regression

 

Saya memilih nomor 3, karena saya meperdalamnya untuk nomor satu dan 2 tidak saya pilih. (ketiga nya adalah unsur yg bisa memetakan alamat dan memang diakui sesuai dengan unsur Human).

 

Prinsipnya adakah bayangan/alamat sebelum anda masuk trading ?

 

Nomor 2 dan 3 untuk psikologi harga nanti saya lanjutkan, trims

 

 

 

 

Lesson. 2

 

Sebelum saya memaparkan lebih lanjut, saya ini trader dengan pilihan karakteristik Teknikal Base, Psikologi Harga yang saya paparkan beda dengan psikologi market, saya tidak memaparkan hubungan sebab akibat. Saya lanjutkan definisi saya mengenai psikologi harga.

 

2. Pergerakan Harga Selalu Berulang,

 

Selama saya trading, saya tidak pernah menemukan adanya hal hal yang aneh dalam pergerakan harga, selalu Up or Down.

Contoh : Aktifitas di dunia ini semuanya pengulangan atau berulang-ulang, saya pergi pada akhirnya pulang, saya lelah melakukan aktifitas saya istirahat dan tidur, sehabis makan seperti biasa saya minum. Secara reflek anda sudah melakukan kegiatan yang mengulang-ulang.

 

Setelah saya mengenal alamat/bayangan dari pergerakan harga dalam satu hari, yang lakukan adalah Mengenal Bentuk dari kejadian-kejadian dari pergerakan harga, saya melakukan explorasi dengan berbagai macam indikator tujuannya cuma satu : selamat sampai tujuan dari alamat yg sudah diberikan.

 

Dari pengalaman saya trading, saya selalu menggunakan salah satu indikator yang digunakan sebagai nyawa dari sistem trading saya, dan saya akan mengkombine dengan berbagai macam indikator lain agar berfungsi dengan baik pembacaan dari pergerakan harga yang SELALU MENGULANG.

 

Saya hapalkan contoh gambar dari pergerakan harga sedang TURUN

Saya hapalkan contoh gambar dari pergerakan harga sedang NAIK

Saya hapalkan contoh gambar dari pergerakan harga ketika BENAR POWER naik

saya hapalkan contoh gambar dari pergerakan harga ketika BENAR POWER turun

 

Saya tidak merasa TAKUT akibat dari suatu pergerakan harga yang TIBA-TIBA,

karena saya hapal benar CONTOH GAMBAR DARI SUATU PENGULANGAN

 

Yang saya TAKUT adalah : TIDAK BERBUAT APA APA KETIKA WAKTU DAN GAMBAR ITU TERSEDIA DAN TERPOLA SEBUAH PENGULANGAN.

 

Yang menjadi pertanyaan dari Psikologi Harga ke 2 ini : SEBERAPA EFEKTIF DAN EFISIEN INDIKATOR ANDA UNTUK MEMBACA POLA PENGULANGAN INI , DAN SEBERAPA HAPAL ANDA DENGAN BENTUK YANG ANDA BANGUN UNTUK MEMBACA POLA PENGULANGAN.

 

 

Lesson. 3

 

Tulisan saya yang terakhir adalah Pergerakan Harga dan Perlakukannya.
Bila anda sudah mengenal alamat, bila anda sudah mengenal kebiasaan dari suatu pengulangan yang terakhir adalah kepastian dari set up keduanya.
Kepastian disini maksud saya hal yg sudah menjadi kebiasaan dan memang pasti terjadinya, kalau dalam trading saya biasanya menyebutnya dengan
SUREPOINT.

 

Surepoint bisa saya samakan dengan Surewin.......

Contoh : Bila saya pergi ke Jakarta, dan tidak ingin terjebak macet maka di benak saya dalan suatu pengulangan adalah saya jalan jam 5 pagi, bila pengulangannya naik kereta maka saya akan naik kereta jam 6:10 yang expres langsung Bogor-Jakarta, pertimbangan : tidak terlalu banyak gangguan listrik, kereta lancar dan bisa mencapai jakarta minimal gambir dalam waktu 1jam 20 menit, artinya saya bisa sampai tujuan dengan cepat tampa terlalu banyak gangguan.


Bila pengulangannya naik mobil sendiri, bila saya jalan jam 5 maka saya minimal harus kurang dari jam 6:30 pagi untuk sampai ke pintu TOL jakarta, dengan pertimbangan sebelum jam 6 pagi, saya masih tidak terjebak macet dan bisa dengan laju kepelosok jakarta dan sampai tujuan tampa terlalu banyak gangguan.


Dari contoh diatas, bila trading pun, saya hanya mencari suatu bentuk pengulangan yang dapat menghasilkan secara pasti. Lalu lintas harga boleh ramai dan sibuk, tetapi ada pada suatu waktu dapat ditemukan dan memberikan kita profitable yang baik.

Tidak banyak trading yg dilakukan, yang ada entry ketika kepastian itu ada. Surepoint/surewin tidak terlalu sulit dicari, yang sulit adalah muncul keraguan ketika kepastian itu datang, apakah benar ini menjadi trand up, apakah benar ini menjadi trend down.

Kuasai dulu Psikologi Human, psikologi human itu sudah termasuk didalamnya how to trade, money management, risk capital, How to create system dll....
Tapi jangan terlalu lama berkutat didalamnya ........ sayang nantinya uang dan waktu yg NANTINYA bakal terbuang...


Lagunya Melly Goeslow dan Bukan bintang biasa nanti enak di dengar ....
Lets Dance Together ..... Party a start , since you like that ........

 

 

Back

Search site

© 2008 All rights reserved.